Baca sebelumnya Usaha Susu Kedelai (Bag. 1)
Resep susu kedelai (pembuatan dengan cara tradisional/tidak memakai mesin pembuat susu kedelai)
Bahan dasar :
- Kedelai 1/4 Kg
- Gula 1/4 Kg
- Daun pandan 6 lembar
- Jahe sebesar jempol
Bahan pembantu :
- Blender
- Kain untuk menyaring sari kedelai
Cara membuat :
- Kedelai dibersihkan dari kotoran-kotoran dan kedelai-kedelai yang busuk.
- Rendam kedelai selama ±6jam di air biasa/dingin (makin lama makin bagus dan rasa susu yang dihasilkan akan lebih kuat, tapi jangan sampai kedelainya membusuk).
- Selama proses perendaman, sekali-kali kedelainya diremas-remas untuk mengelupas kulitnya. Kulit yang terkelupas dibuang.
- Bila kedelai sudah empuk dan mudah sekali hancur bila diremas dengan tagan, masukkan ke blender dengan di campur air.
- Blender kedelai sampai halus lalu cairan hasil blender tersebut disaring dengan menggunakan kain. Peras sampai keluar cairan berwarna putih susu. Ampasnya diblender ulang dengan ditambahkan air dan ulangi proses pemerasan sampai diperoleh sekitar 5 liter cairan susu kedelai mentah.
- Rebus cairan susu kedelai mentah + daun pandan 3 lbr + jahe yang sudah diremukkan tersebut diatas api kecil sambil terus diaduk perlahan-lahan sampai mendidih lalu dinginkan.
- Rebus gula dengan sedikit air dan sisa daun pandan sampai lumer.
- Campur cairan gula dan susu kedelai matang yang sudah dingin.
- Siap disajikan.
Catatan :
- Susu kedelai yang baru saja matang, jangan langsung dikemas dalam wadah tertutup. Bisa membuat susu cepat rusak atau menjadi seperti agar-agar.
- Hasil cairan blenderan dipengaruhi oleh kualitas kedelai dan lama perendaman. Jika memakai kedelai lokal akan didapat sekitar 5 liter, tapi jika memakai kedelai import dan direndam sekitar 12 jam, bisa menghasilkan sekitar 7,5 liter.
- Gunakan kain dengan tekstur halus seperti kain pembungkus terigu untuk menyaring cairan hasil blenderan. Jangan menggunakan kain dengan tekstur kasar atau saringan dengan pori-pori besar.
Perhitungan Biaya produksi dan Laba Penjualan
Harga susu kedelai siap saji : Rp. 1000,- / 250 ml atau Rp. 6000,- / 1.5 liter.
Daftar harga produksi :
Harga kedelai mentah : 1 ons = Rp. 750 (Rp. 7500 / kg)
Harga gula pasir : 100 gram = Rp. 600 (Rp. 6000 / kg)
Harga esense (untuk tambahan pember rasa - jika diinginkan) : 5 ml = Rp. 200 (Rp 2200 / 55 ml)
Harga air isi ulang : 1,5 liter = Rp. 250 (Rp 3000 / 19 liter)
Biaya listrik 400 watt : Rp. 540 x 400 watt x 15 / 60 menit = Rp. 54
Jadi biaya Produksi sektar 1,5 liter susu kedelai = 750 + 600 + 200 + 250 + 54 = Rp. 1.854
Keuntungan dari 1,5 liter susu kedelai adalah : Harga Jual – Harga Produksi
= Rp. 6.000 – Rp. 1.854
= Rp. 4.146
Jika 1 hari produksi 10 x 1,5 liter (1 kg kedelai) maka keuntungan yang didapat :
= 10 x Rp. 4.146 = Rp. 41.460/hari
Credits :
1. Link 1
2. Link 2
3. Link 3
4. Link 4
Tidak ada komentar:
Posting Komentar